Whatsapp cctv

Seputar Peradilan

“Si Lippro”, Bersama SiCepat

Memanjakan Masyarakat

 mousicepat

Cikarang – Rabu, 2 Februari 2022 ||

Pengadilan Agama Cikarang dan  PT. SiCepat  Ekspres Indonesia melaksanakan penandatanganan MOU (Memorandum of Understanding) “Si Lippro” (Sistem Layanan Informasi Pengantaran Produk). Penandatanganan MOU tersebut dilaksanakan di ruang sidang 1 Pengadilan Agama Cikarang.

mousicepat2

Imam Sedayu Pusponegoro selaku Chief Commercial Officer PT. SiCepat Ekspres Indonesia, menyampaikan bahwa “Si Lippro” ini merupakan layanan yang sangat tepat di saat angka positif covid-19 yang kembali meningkat belakangan ini. Para pencari keadilan dapat menghindari potensi tertular  covid karena Akta Cerai ataupun produk Pengadilan lainnya diantar sampai ke rumah.

mousicepat3

“Layanan pengantaran produk ini diharapkan akan semakin memanjakan masyarakat yang berperkara di Pengadilan Agama Cikarang” ujar Ketua Pengadilan Agama Cikarang Suryadi, S.Ag., S.H., M.H.

mousicepat4

Ketua Pengadilan Agama Cikarang juga menerangkan bahwa inovasi layanan berupa kerjasama  dalam pengantaran produk pengadilan ini merupakan yang pertama untuk wilayah PTA Jawa Barat. Semoga layanan ini dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat Kabupaten Bekasi.

mousicepat5